Wednesday 8 June 2011

Konsistensi Dalam Hidup

Puisi Inspiratif - Tiada manusia yang menjamin berapa lama hidup didunia
Tiada makhluk yang mengetahui akhir dari perjalanannya
Begitulah sang pencipta memperingatkan setiap manusia
Untuk senantiasa konsistensi akan tujuan akhir hidupnya

Hidup tanpa konsistensi ibarat musafir kehilangan arah
Tidak mampu melanjutkan perjalanan karna salah langkah
Jadilah manusia yang selalu tabah menghadapi kesusahan
Yakinlah pertolongan akan datang dengan cara tak terfikirkan

Jika ada suatu kejadian yang tidak pernah kita harapkan
Datang dan merusak segala harapan yang kita impikan
Bersabarlah, karna itu semua hanyalah ujian kehidupan
Yang hanya dapat di hadapai dengan iman dan ketabahan



Hanya manusia yang tidak konsisten mengutuk proses waktu
Dan hanya orang yang ceroboh tidak menghargai esensi ilmu
Sobat, lihatlah proses melalui mata hati dan relung kalbumu
Tataplah masa depanmu tanpa lelah menanti proses yg berliku

AUTHOR: KA ROBBY

1 comment:

  1. Sabar adalah sebuah kunci untuk menuju kemanapun tujuan Anda pergi, dan konsistensi adalah target penentuan Anda untuk di capai, bagaimana Anda bisa mulai berjalan untuk menuju suatu tujuan sedangkan target yang di tuju belum Anda tentukan, terimakasih atas inspirasi yang menggugah semangat ini, salam kenal dan sukses selalu

    ReplyDelete